BERIKABARNEWS l PONTIANAK – Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan, menerima kunjungan resmi Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Jamallulael, di Ruang Kerja Gubernur Kalbar, Senin (12/1/2026). Pertemuan tersebut menjadi momen penting untuk membahas keberlanjutan stabilitas keamanan sebagai fondasi utama pembangunan di Kalimantan Barat.
Kunjungan ini juga sekaligus menjadi agenda pamit tugas Mayjen TNI Jamallulael yang akan mengakhiri masa pengabdiannya sebagai Pangdam XII/Tanjungpura. Jenderal bintang dua tersebut selanjutnya akan mengemban amanah baru di Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes TNI), Jakarta.
Dalam suasana penuh keakraban, Gubernur Ria Norsan menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya atas dedikasi dan pengabdian Mayjen TNI Jamallulael selama bertugas di Kalimantan Barat.
Menurutnya, kepemimpinan Pangdam telah memberikan kontribusi nyata dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif.
“Atas nama Pemerintah Provinsi dan seluruh masyarakat Kalimantan Barat, kami mengucapkan terima kasih atas pengabdian Bapak selama bertugas. Selamat dan sukses mengemban amanah baru di Mabes TNI,” ujar Ria Norsan.
Gubernur menegaskan bahwa stabilitas keamanan merupakan prasyarat utama dalam mendorong pembangunan daerah yang berkelanjutan. Sinergi yang solid antara TNI dan pemerintah daerah selama ini dinilai menjadi kunci terciptanya iklim yang aman, nyaman, dan kondusif bagi masyarakat.
Ria Norsan juga berharap, kepemimpinan Pangdam XII/Tanjungpura yang baru nantinya dapat melanjutkan dan memperkuat kolaborasi yang telah terjalin dengan baik.
“Kami berharap sinergi antara Kodam XII/Tanjungpura dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dapat terus terjaga dan semakin solid. Keamanan adalah kunci utama keberhasilan pembangunan,” tegasnya.
Baca Juga : Pemprov Kalbar Canangkan Bulan K3 2026, Targetkan Zero Accident
Selama menjabat sebagai Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Jamallulael dikenal aktif mengawal berbagai kebijakan strategis, khususnya di wilayah perbatasan dan daerah pedalaman.
Kontribusi tersebut dinilai memberikan rasa aman sekaligus meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kehadiran negara.
Pertemuan tersebut diakhiri dengan doa dan harapan agar Mayjen TNI Jamallulael sukses dalam menjalankan tugas barunya di Mabes TNI.
Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat pun menegaskan komitmennya untuk terus menjalin kerja sama harmonis dengan jajaran TNI dalam menjaga kedaulatan dan stabilitas keamanan di Bumi Khatulistiwa.*
Sumber :
MC Kalbar
