Mensos Gus Ipul Apresiasi Puskesos Pontianak, Jadi Contoh Nasional

Mensos Gus Ipul meninjau layanan Puskesos di Kelurahan Sungai Jawi Luar, Kota Pontianak

BERIKABARNEWS l PONTIANAK – Menteri Sosial Republik Indonesia, Saifullah Yusuf atau yang akrab disapa Gus Ipul, mengapresiasi kinerja Pusat Kesejahteraan Sosial (Puskesos) di Kota Pontianak. Ia menyebut layanan tersebut sebagai contoh praktik baik yang dapat menjadi rujukan nasional dalam pengelolaan data kesejahteraan sosial dan penyaluran bantuan yang tepat sasaran.

Gus Ipul menegaskan, akurasi data kesejahteraan sosial merupakan kunci utama agar program perlindungan dan bantuan sosial benar-benar menjangkau masyarakat yang membutuhkan.

“Data itu sangat dinamis. Setiap hari ada yang lahir, wafat, menikah, atau pindah tempat. Karena itu, akurasi data sangat ditentukan oleh pemutakhiran yang dilakukan di lapangan. Ujung tombaknya ada di Puskesos, kader sosial, pendamping, petugas SLRT, hingga RT dan RW,” ujarnya usai meninjau Puskesos di Kantor Lurah Sungai Jawi Luar, Rabu (22/10/2025).

Dukung Kebijakan Satu Data Indonesia

Mensos menjelaskan, kebijakan pemutakhiran data ini sejalan dengan Instruksi Presiden Nomor 4 Tahun 2025 tentang akurasi data kesejahteraan sosial. Pemerintah, kata Gus Ipul, kini berkomitmen menerapkan Satu Data Indonesia yang mengintegrasikan seluruh data dari daerah dan kementerian, kemudian diverifikasi dan divalidasi oleh Badan Pusat Statistik (BPS).

“Kita tidak bisa lagi berjalan sendiri-sendiri. Tidak boleh ada ego sektoral. Semua data harus terintegrasi agar bantuan sosial dan program pemberdayaan benar-benar tepat sasaran,” tegasnya.

Pontianak Jadi Contoh Nasional

Gus Ipul juga memberikan apresiasi terhadap Pemerintah Kota Pontianak yang telah melanjutkan dan memperkuat program Kementerian Sosial sejak tahun 2019.

“Saya melihat sendiri bagaimana teman-teman di Pontianak bekerja dengan baik melayani aspirasi dan kebutuhan masyarakat. Ini praktik baik yang akan kami duplikasi di daerah lain,” ujarnya.

Sementara itu, Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono menyampaikan dukungan penuh terhadap langkah Kementerian Sosial dalam memperkuat integrasi data kesejahteraan sosial.

“Bantuan sosial merupakan tahap awal untuk memberikan perlindungan dasar bagi warga. Setelah itu, kami dorong masyarakat agar bisa mandiri secara ekonomi melalui program pemberdayaan,” jelas Edi.

Ia menambahkan, kolaborasi antara Pemkot Pontianak dan Kemensos akan memperkuat dampak program sosial di lapangan. Dengan basis data yang sama, penyaluran bantuan dan pemberdayaan menjadi lebih efektif dan terukur.

“Prinsipnya, kami ingin program pemerintah kota dan Kementerian Sosial saling memperkuat agar masyarakat merasakan manfaat nyata dari sinergi tersebut,” tambahnya.

Kunjungan kerja Mensos RI ke Puskesos Pontianak untuk meninjau pemutakhiran data kesejahteraan sosial.
Kunjungan kerja Mensos RI ke Puskesos Pontianak untuk meninjau pemutakhiran data kesejahteraan sosial.

Baca Juga : Ziarah Makam Kesultanan, Wujud Penghormatan Pendiri Pontianak

12 Puskesos Aktif di Pontianak

Kepala Dinas Sosial Kota Pontianak, Trisnawati, menyampaikan bahwa layanan Puskesos di Pontianak terus berkembang.

“Awalnya hanya dua Puskesos, di Siantan Hulu dan Sungai Jawi Luar. Sekarang sudah ada 12 Puskesos yang tersebar di enam kecamatan,” ungkapnya.

Pendanaan program Puskesos bersumber dari APBD 2025, dengan dukungan tambahan anggaran operasional dari Wali Kota. Melalui perluasan layanan ini, Dinsos berharap koordinasi pusat dan daerah semakin solid, terutama dalam memperkuat pemutakhiran data serta percepatan penyaluran bantuan sosial yang tepat sasaran.

“Kami berharap langkah ini bisa memastikan masyarakat Pontianak mendapatkan haknya secara adil dan transparan,” tutup Trisnawati. (ndo)

 

 

Kominfo/Prokopim

Bahasan Imbau Warga Pontianak Waspadai Peretasan WhatsApp

BERIKABARNEWS l PONTIANAK – Wakil Wali Kota Pontianak,...

Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan mengimbau warga tetap waspada peretasan akun WhatsApp.

Rayakan HUT Pontianak, Pasar Murah Digelar di 6 Kecamatan, Catat Waktu dan Lokasinya!

BERIKABARNEWS l PONTIANAK – Masih dalam rangka menyemarakkan...

Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono meninjau kegiatan pasar murah dalam rangka HUT ke-254 Pontianak.

Ziarah Makam Kesultanan, Wujud Penghormatan Pendiri Pontianak

BERIKABARNEWS l PONTIANAK – Ziarah ke Makam Kesultanan...

Wakil Wali Kota Pontianak Bahasan melakukan tabur bunga di atas makam pendiri Pontianak, Sultan Syarif Abdurrahman Alkadrie.

Pontianak Raih Penghargaan Nasional Kearsipan, Bukti Komitmen Pemerintahan Tertib

BERIKABARNEWS l JAKARTA – Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak...

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pontianak Rendrayani menerima piagam penghargaan Terbaik Kedua Kluster Kota Wilayah I Penyelenggaraan Kearsipan Tahun 2024 dari Arsip Nasional RI.

Pemkot Singkawang dan Bulog Luncurkan Program SPHS untuk Tekan Defisit Pakan Jagung Unggas

BERIKABARNEWS l SINGKAWANG – Pemerintah Kota (Pemkot) Singkawang...

Wali Kota Singkawang Tjhai Chui Mie melepas armada truk pengangkut jagung subsidi program SPHS di Gudang Bulog Jalan Alianyang.

Penerbangan ke Singkawang Bakal Makin Banyak, Pemkot Siapkan Rute Baru dan Gandeng Maskapai Nasional

BERIKABARNEWS l SINGKAWANG – Kabar gembira buat kamu...

Bandara Singkawang, Kalimantan Barat. (Foto: Kemenhub)

berita terkini