BERIKABARNEWS l SUNDERLAND – Manchester City gagal memangkas jarak dengan pemuncak klasemen Arsenal setelah hanya mampu bermain imbang tanpa gol melawan Sunderland pada lanjutan Premier League 2025/2026 di Stadium of Light, Kamis malam (1/1/2026). Hasil ini sekaligus memperpanjang rekor tak terkalahkan Sunderland di kandang sepanjang musim.
Pada laga malam tahun baru tersebut, Manchester City tampil dominan dengan penguasaan bola dan tekanan beruntun. Namun, buruknya penyelesaian akhir membuat tim asuhan Pep Guardiola harus puas berbagi satu poin.
Sejak menit awal, City terus menekan pertahanan tuan rumah dan menciptakan sejumlah peluang emas. Beberapa kali peluang bersih gagal berbuah gol, termasuk tembakan yang membentur tiang gawang serta satu gol yang harus dianulir wasit karena posisi offside.
Pep Guardiola mengakui kekecewaannya terhadap kegagalan anak asuhnya memaksimalkan peluang di kotak penalti.
“Ini tempat yang sulit untuk didatangi. Kami memiliki banyak peluang di kotak penalti, bukan peluang sulit, tetapi kami gagal mencetak gol,” ujar Guardiola kepada BBC. “Kami tidak melakukan apa yang kami bicarakan di babak pertama, meski secara keseluruhan permainan kami cukup baik.”
Sunderland menunjukkan disiplin tinggi di lini belakang dengan koordinasi pertahanan yang rapat. Meski terus mendapat tekanan, tim tuan rumah mampu mempertahankan gawang mereka tetap perawan hingga peluit akhir.
Baca Juga : Bruno Fernandes Absen, Amorim Tak Ingin Ambil Risiko
Bek Sunderland, Trai Hume, menilai dukungan suporter menjadi faktor penting keberhasilan tim menjaga rekor kandang.
“Setiap kali kami bermain di kandang, para fan luar biasa. Mereka adalah pemain ke-12 kami, dan itu terlihat dari performa kami musim ini,” ujar Hume usai pertandingan.
Atmosfer Stadium of Light yang intens membuat tim tamu, termasuk Manchester City, kesulitan mengembangkan permainan terbaiknya.
Tambahan satu poin membuat Manchester City tetap berada di posisi kedua klasemen sementara Premier League. Memasuki paruh musim, The Citizens kini tertinggal empat poin dari Arsenal yang masih kokoh di puncak.
Guardiola menegaskan timnya harus segera bangkit karena jadwal padat telah menanti, termasuk laga berat menghadapi Chelsea dalam waktu dekat.
“Para pemain sedikit tertunduk, tetapi kami harus segera mengangkat kepala. Dalam tiga hari ke depan kami akan menghadapi pertandingan yang sangat sulit melawan Chelsea,” tutup Guardiola. *
Sumber :
Reuters
