BERIKABARNEWS l JEDDAH – Sejumlah mantan bintang Premier League siap mencuri perhatian pada ajang Liga Champions Asia 2025 yang akan dimulai Senin (15/9/2025). Nama-nama besar seperti Ivan Toney, Jesse Lingard, Riyad Mahrez, dan Darwin Nunez menjadi sorotan publik sepak bola Asia.
Musim lalu, klub-klub Saudi Pro League tampil dominan. Al-Ahli keluar sebagai juara setelah mengalahkan rivalnya di final yang digelar di hadapan 60.000 penonton di Jeddah. Sementara Al-Ittihad dan Al-Hilal juga berhasil menembus semifinal dan kembali difavoritkan musim ini.
Sejak Saudi Public Investment Fund mengambil alih klub-klub elite pada 2023, termasuk mendatangkan Cristiano Ronaldo ke Al-Nassr, klub Saudi telah menghabiskan lebih dari USD 1,5 miliar untuk mendatangkan pemain bintang dunia.
Ivan Toney dan Kolaborasi dengan Riyad Mahrez
Ivan Toney, yang bergabung dengan Al-Ahli dari Brentford pada Agustus 2024, optimis bisa mengulang kesuksesan musim lalu. Ia mencetak enam gol dan menjalin kerja sama apik dengan Riyad Mahrez, eks Manchester City yang pernah menjuarai Liga Champions UEFA 2021.
“Jika Anda berada di posisi yang tepat, Mahrez pasti menemukan Anda. Standar di Arab Saudi sangat tinggi,” ujar Toney kepada Associated Press.
Al-Hilal Perkuat Skuad dengan Darwin Nunez
Al-Hilal menjadi tim tersukses dalam sejarah Liga Champions Asia dengan empat gelar juara. Klub asal Riyadh ini juga menjadi satu-satunya tim Asia yang lolos fase grup Piala Dunia Antarklub FIFA 2025, bahkan sempat menyingkirkan Manchester City.
Untuk musim ini, Al-Hilal merekrut Darwin Nunez dari Liverpool dengan biaya transfer mencapai USD 70 juta. Mereka juga dilatih oleh Simone Inzaghi, eks pelatih Inter Milan yang membawa klub tersebut ke final Liga Champions UEFA 2023.
Baca Juga : PSSI Sampaikan Duka Cita atas Wafatnya Suporter di Laga Indonesia vs Lebanon
Jesse Lingard Pimpin FC Seoul di Zona Timur
Dari zona timur, mantan pemain Manchester United Jesse Lingard menjadi andalan FC Seoul. Pemain berusia 32 tahun itu kini menjabat sebagai kapten dan favorit fans sejak bergabung pada 2023.
“Sebagai kapten, saya ingin membawa klub bersaing di liga dan Liga Champions AFC,” kata Lingard.
Pelatih FC Seoul, Kim Ki-dong, menegaskan Lingard mendapat peran lebih besar musim ini. “Dia pernah bermain di Premier League dan timnas Inggris. Sekarang dia sangat menantikan debut di Liga Champions Asia,” ujarnya.
Persaingan Ketat Klub Asia di Liga Champions 2025
Vissel Kobe dari Jepang juga diprediksi menjadi pesaing kuat di zona timur. Namun dari 12 tim, hanya Ulsan Hyundai dari Korea Selatan yang pernah menjuarai Liga Champions Asia sebelumnya.
Dengan format 24 tim yang dibagi dalam zona barat dan timur, delapan tim teratas dari masing-masing zona akan melaju ke babak 16 besar. Kehadiran nama-nama besar dari Eropa yang kini memperkuat klub Asia membuat turnamen musim ini diprediksi menjadi salah satu yang paling kompetitif dalam sejarah. (ing)
Sumber : AP